Oleh Ibu Yohana
Waktu
berlalu begitu cepat, sekarang kita sudah diakhir bulan pertama 2012.Ramalan
dunia berkata ini tahun yang penuh tantangan, perjuangan yang sulit, tapi jika
dipikir-pikir kapanpun tahunnya mau shio naga, shio anjing, shio kodok, eh ada
apa tidak ya shio kodok??? apapun itu selama kita hidup, kita pasti dihadapkan
pada tantangan,hidup adalah perjuangan, dalam dunia jasmani, bisnis karir,
supaya bisa maju dan tetap exis kita harus berjuang, begitu juga dibidang
rohani. kemajuan jasmani tanpa disertai kemajuan rohani, mengakibatkan kita
tumbuh menjadi manusia yang sombong. Kehidupan jadi kering tidak akan ada damai
sejahtera, tetapi jika kehidupan rohani kita bertumbuh dengan sehat maka
keadaan jasmanipun akan mengikuti.
Mat 6:33 “Tetapi
carilah dahuli Kerajaan Allah dan kebenarannya,maka semuanya itu akan
ditambahkan kepadamu”.
Firman
Tuhan berbicara tentang Roh yang
luar biasa pada Daniel, yang membuat Daniel menjadi orang yang luar biasa tetap
exis ditengah tantangan hidup yang berat, bahkan
tampil sebagai yang utama.
Daniel 6:4 “Maka Daniel ini melebihi para pejabat tinggi, para wakil raja itu,
karena ia memiliki roh yang LUAR BIASA, dan raja bermaksud untuk menempatkannya atas
seluruh kerajaan.”
Hidup
didalam Yesus adalah kehidupan yang istimewa, mengapa?
Karena Yesus sudah memberikan Roh
kudusNya yang penuh kuasa itu untuk memimpin dan menolong kita dalam menjalani
kehidupan di bumi ini. Jika
Roh kudus ada pada kita ada sesuatu yang lain akan
memancar dalam diri kita, yang membuat kita memiliki kelebihan lain yang tidak
dimiliki oleh orang dunia, seperti yang terjadi pada
Daniel. Apa yang membuat Daniel dikaruniai oleh Roh yang luar biasa oleh Tuhan?
Daniel
memelihara IMAN PERCAYAnya yang teguh kepada Tuhan. Dan kepercayaannya kepada
Tuhan yang sungguh-sungguh, inilah yang membuat Daniel hidup dalam
INTEGRITAS(ketulusan hati,kejujuran) yang tinggi.
Integritas
di bidang apa saja yang dimiliki Daniel
1.Integritas moral
Daniel 1:8 “Daniel
berketetapan untuk tidak menajiskan dirinya dengan santapan raja dan dengan
anggur .........
Memang
tidak mudah tapi harus, belajar berkata TIDAK untuk yang tidak baik, harta benda/kemakmuran
ekonomi bukan jaminan kita dipakai Tuhan(matius 7;21)
2.Integritas terhadap tugas (setia dan tidak lalai)
Daniel 6:5”....,
sebab ia setia dan tidak ada didapati sesuatu kelalaian atau sesuatu kesalah
padanya”
jangan
beri cela, untuk kita disalahkan, dalam bidang apa saja, dimana kita bekerja
sebagai apa saja lakukan dengan sungguh-sungguh, supaya nama Tuhan tidak dicela
melainkan dipermuliakan.
3.Integritas social ( Setia Kawan )
Daniel 2;16,18”...
Supaya Daniel dan teman-temennya jangan dilenyapkan bersama-sama orang-orang
bijaksana yang lain di Babel”.
Integritas
terhadap teman, memikirkan keselamatan teman-temannya yang hidupnya terancam, sebelum maju pada raja untuk minta
waktu untuk bertanya pada Tuhan menjawab Daniel
4.Integritas terhadap Tuhan
Daniel 6:11”... tiga
kali sehari ia berlutut, berdoa serta memuji Allahnya,seperti yang biasa
dilakukannya.”
Sepersepuluh
untuk Tuhan itu bukan hanya harta saja, tetapi waktu kita, sepersepuluh dari
waktu kita hendaklah juga kita persembahkan untuk menyembah Tuhan, baik dalam
pujian, doa serta persekutuan dengan FirmanNya.
Jika
integritas ada pada kita, dapat dipastikan kita akan memiliki kehidupan yang
luar biasa karena ROH yang LUAR BIASA dari BAPA di surga menyertai kita. AMIN
No comments:
Post a Comment